Thursday, July 28, 2016

Konversi Satuan

Kita pernah mendengar informasi tentang beberapa ukuran yang dinyatakan dalam satuan tertentu. Organisasi negara-negara pengeskpor minyak (OPEC) menggunakan barrel sebagai satuan volume. Dalam bidang pelayaran, jarak yang ditempuh kapal biasanya diukur dengan satuan mil. Di Amerika Serikat, satuan volume diukur dengan satuan gallon. Nah, bagaimanakah kita dapat memahami satuan-satuan ini?
Untuk memahami satuan-satuan di atas, kita perlu mengubah satuan-satuan tersebut menjadi satuan-satuan yang mudah dipahami. Perubahan satuan ini biasanya disebut dengan istilah konversi satuan. Konversi satuan ini dapat dilakukan dengan menggunakan faktor konversi satuan, sebagaimana disajika pada Tabel 1.3.

Tabel Faktor Konversi Satuan
Massa1 kg = 1.000 g = 0,0685 slug
1 slug = 14,59 kg
Panjang1 m = 100 cm = 1.000 mm = 106 mm = 109 nm
1 km = 1.000 m = 0,6214 mil
1 m = 3,281 kaki = 39,37 inci
1 cm = 0,3947 inci
1 inci = 2,540 cm
1 kaki 30,48 cm
1 mil = 5.280 kaki = 1,609 km
1 mil laut = 6.080 kaki
Waktu1 menit = 60 s
1 jam = 3.600 s
1 hari = 86.400 s
1 tahun = 365, 24 hari = 3,156 ´ 107 s
Luas1 cm2 = 0,155 inci2
1 m2 = 104 cm2 = 10,76 kaki2
Volume1 liter = 1.000 cm3 = 1.000 cc
1 liter = 1 dm3
1 ml = 1 cm3
1 kaki3 = 0,02832 m3 = 28,32 liter = 7,477 galon
1 galon = 3,788 liter

Untuk memudahkan melakukan konversi besaran panjang, massa, dan waktu kalian dapat menggunakan tangga konversi, seperti ditunjukkan pada Gambar 1.17. Setiap naik satu anak tangga, nilai mula-mula dibagi 10. Sebaliknya, setiap turun satu anak tangga, nilai mula-mula harus dikalikan 10. Untuk memberi gambaran penggunaan tangga konversi, perhatikan uraian di bawah ini.

Misalnya, kalian ingin mengkonversi 3,45 meter ke sentimeter. Dalam tangga konversi, satuan cm terletak dua anak tangga di bawah satuan m. Artinya, untuk mengkonversi satuan meter ke sentimeter kita harus menuruni dua anak tangga. Jadi, kita harus mengalikan bilangan mula-mula, yaitu 3,45, dengan 100. Diperoleh,
Sekarang seandainya kalian ingin mengkonversi 405 gram ke kilogram. Dalam tangga konversi, satuan kilogram terletak tiga anak tangga di atas satuan gram. Artinya, untuk mengkonversi satuan gram ke kilogram kita harus menaiki tiga anak tangga. Jadi, kita harus membagi bilangan mula-mula, yaitu 405, dengan 1.000. Diperoleh,
Sebagai alternatif, untuk mengubah satuan dapat dilakukan dengan mengalikan sebuah pecahan yang bernilai satu. Sebagai contoh, dengan mengingat 1 m = 100 cm maka
 
 Jadi,
Konversi Satuan Rating: 4.8 Diposkan Oleh: Fista Legra

0 comments:

Post a Comment