A. PENGERTIAN GIGI
Gigi adalah organ sistem pencernaan yang terletak di dalam rongga mulut. Gigi termasuk alat pencernaan mekanik karena berfungsi untuk memotong, merobek, dan mengunyah makanan sebelum makanan tersebut masuk ke bagian pencernaan selanjutnya. Gigi memiliki struktur padat dan keras untuk menjalankan fungsinya dengan baik.
Artikel Penunjang : Sistem Pencernaan Pada Manusia
PENGERTIAN, STRUKTUR DAN FUNGSI GIGI |
B. BAGIAN BAGIAN GIGI
Gigi tersusun atas 3 bagian utama, yaitu :
1. Mahkota Gigi (Puncak)
Mahkota gigi merupakan bagian yang tampak dari luar. Lapisan ini terlihat berwarna putih karena dilapisi oleh struktur yang disebut email gigi. Masing – masing jenis gigi memiliki bentuk mahkota yang bervariasi.
2. Leher Gigi (Colum)
Leher atau colum gigi merupakan bagian yang sudah tertanam ke dalam gusi. Bagian ini merupakan pembatas antara mahkota dengan akar gigi.
3. Akar Gigi
Akar gigi merupakan bagian yang tertanam di dalam rahang (lihat gambar) sehingga tidak tampak dari luar. Manusia memiliki beberapa jenis gigi, setiap jenis gigi dapat memiliki jumlah akar yang berbeda, ada yang memiliki 2 akar adapula yang memiliki 3 akar.
Artikel Penunjang : Mulut : Pengertian, Struktur, Fungsi
BAGIAN - BAGIAN GIGI |
C. STRUKTUR GIGI
Struktur ini merupakan lapisan – lapisan yang membentuk gigi sehingga menjadi sempurna. Lapisan – lapisan tersebut adalah :
1. Email Gigi
Seperti yang telah kami jelaskan sebelumnya, email gigi merupakan lapisan pelapis mahkota gigi. Email gigi memiliki sifat keras karena dibentuk oleh kalsium. Bagian teratas dari lapisan email merupakan lapisan dengan struktur paling keras, semakin ke bawah akan semakin tipis sehingga kekerasannya berkurang. Sebenarnya warna dari email gigi kita tidaklah putih sepenuhnya, melainkan keabu-abuan. Fungsi lapisan ini adalah untuk melindungi tulang gigi dari bagian luarnya.
2. Sementum Gigi
Jika bagian mahkota yang tampak dari luar dilapisi oleh lapisan email, maka akar gigi di dalam rahang dilapisi oleh lapisan sementum. Lapisan ini juga berfungsi untuk melindungi akar gigi, namun strukturnya tidaklah setebal dan sekeran email gigi. Dalam keadaan normal lapisan ini tidak tampak dari luar karena ditutupi oleh rahang dan gusi, namun beberapa penyakit dapat menyebabkan sementum terlihat.
3. Tulang Dentin,
Lapisan ini terletak setelah lapisan email di bagian mahkota dan setelah lapisan semen di bagian akar gigi. Tulang dentin merupakan lapisan terluas pada bagian gigi, strukturnya meliputi seluruh panjang gigi, mulai dari mahkota sampai akar. Dinamakan tulang dentin karena strukturnya mirip tulang namun lebih keras sebab memiliki kandungan kalsium yang lebih banyak. Tulang dentin juga berfungsi sebagai pelindung kedua setelah email dan sementum gigi. Warna dari bagian ini biasanya kekuningan.
4. Rongga Gigi (Pulpa)
Pulpa merupakan jaringan lunak yang membentuk rongga pada bagian dalam gigi. Rongga ini berisi pembuluh darah dan pembuluh saraf. Pulpa berfungsi sebagai pemberi nutrisi gigi karena memiliki pembuluh darah, dan untuk mengidentifikasi benda asing, tekanan, suhu dan nyeri karena memiliki pembuluh saraf.
D. JENIS – JENIS GIGI
1. Berdasarkan bentuk dan fungsinya, gigi manusia terdiri atas 4 macam, yaitu :
a. Gigi Seri (Dentis Insisivus)
Gigi seri merupakan gigi yang berfungsi untuk memotong atau mengerat makanan. Gigi seri berbentuk tegak dengan ujung mahkota giginya yang berbentuk garis horizontal seperti sekop tanah. Gigi seri terletak pada bagian depan lidah dan hanya memiliki satu buah akar. Manusia dewasa memiliki 4 buah gigi seri, 2 di rahang bawah, dan 2 di rahang atas.
b. Gigi Taring (Dentis Kaninus)
Gigi Taring adalah gigi yang berfungsi untuk merobek dan mengoyak makanan. Gigi taring berbentuk tegak dengan ujung yang tajam. Gigi taring terletak berdampingan dengan gigi seri. Gigi taring pada manusia dewasa berjumlah 4 buah, 2 terletak di rahang bawah dan 2 lainnya terletak di rahang atas.
c. Gigi Geraham Depan (Pramolar)
Gigi Geraham depan berfungsi untuk menggiling, menggilas dan mengunyah makanan. Gigi Pramolar ini berbentuk tegak agak lebar dan rendah dibandingkan dua jenis gigi diatas. Gigi pramolar memiliki beberapa tonjolan di mahkotanya. Gigi geraham depan memiliki 2 buah akar. Pada manusia dewasa terdapat 8 buah gigi geraham depan yaitu 4 di rahang bawah dan 4 di rahang atas.
d. Gigi Geraham Belakang (Molar)
Gigi Geraham belakang berfungsi untuk menggilas, melumat, menghancurkan dan menghaluskan makanan. Gigi Molar berbentuk sama seperti gigi pramolar dengan beberapa tonjolan pada mahkotanya. Kebanyakan gigi molar memiliki tiga akar, namun ada juga yang hanya memiliki dua buah akar. Manusia dewasa memiliki 12 buah gigi molar, yaitu 6 buah di rahang atas dan 6 lainnya di rahang bawah.
JENIS GIGI BERDASARKAN BENTUK DAN FUNGSINYA |
2. Jenis Gigi Berdasarkan Usia Giginya terbagi menjadi 2, yaitu :
a. Gigi Susu
Gigi susu merupakan gigi yang tumbuh pada manusia pada saat kita berusia sekitar 6 bulan. Gigi yang umumnya tumbuh pertama kali adalah gigi seri yang terletak pada bagian tengah gigi. Seiring bertambahnya usia manusia, gigi susu ini akan tanggal satu persatu dan kemudian digantikan dengan gigi permanen. Umumnya gigi mulai tanggal saat anak berusia 4 – 6 tahun. Secara keseluruhan gigi susu berjumlah 20 buah, yaitu 8 buah gigi seri, 4 gigi taring dan 8 gigi premolar.
GIGI SUSU |
b. Gigi Permanen
Gigi permanen adalah gigi yang menggantikan gigi susu yang tanggal dan akan menjadi gigi untuk seumur hidup. Gigi permanen tidak akan tanggal dengan sendirinya, kecuali terjadi keabnormalan. Jumlah gigi permanen secara keseluruhan adalah 32 buah, yaitu 8 gigi seri, 4 gigi taring, 8 gigi premolar dan 12 gigi molar.
E. STRUKTUR SEKITAR GIGI
- Ligamen Periodontal, merupakan struktur jaringan ikat yang melekat pada akar gigi dan melekat ke tulang. Ligamentum periodontal akan berlanjut dengan jaringan gingiva (gusi) dan berhubungan dengan ruang pembuluh darah yang ada pada tulang.
- Oral Mukosa, adalah rongga mulut yang dilapisi sel epitel gepeng berlapis. Oral mukosa memiliki fungsi utama untuk melindungi jaringan atau organ lain yang berada dalam rongga mulut.
- Gingiva (Gusi), merupakan mukosa mulut yang menutupi tulang maksila dan mandiula di dalam rongga mulut. Jaringan gingiva ini sendiri sebenarnya berwarna transparan, warna merah terbentuk karena terdapat banyak pembuluh darah di bagian tersebut. Fungsi gusi adalah untuk melindungi akar gigi dan jaringan sekitar akar gigi.
- Saraf dan pembuluh darah, seperti pada organ lainnya, di sekitar gigi juga terdapat pembuluh saraf dan pembuluh darah. Pembuluh saraf berfungsi untuk menerima dan memberikan rangsangan, sedangkan pembuluh darah berfungsi untuk memberikan asupan nutrisi yang dibutuhkan oleh struktur di sekitarnya.
STRUKTUR SEKITAR GIGI |
0 comments:
Post a Comment